Senin, 19 November 2012

Konvensi Naskah


Konvensi Naskah.

Konvensi adalah kesepakatan, kebiasaan atau sebuah aturan. Dijadikan sebagai pedoman dan menjadi aturan khusus yang lazim digunakan. Naskah merupakan karangan yang dapat diartikan sebagai Skenario atau Manuskrip.

jadi Konvensi Naskah memiliki arti Sebuah atau suatu penulisan naskah karangan ilmiah berdasarkan kebiasaan, aturan yang sudah lazim, dan sudah disepakati.

 

Jenis Jenis Naskah

Naskah Formal  : Suatu naskah yang mematuhi semua persyaratan yang dituntun oleh konvensi

Naskah Semi-Formal : Suatu naskah yang tidak memenuhi semua persyaratan yang dituntut oleh konvensi.

Naskah Informal : Suatu naskah yang tidak memenuhi semua persyaratan yang dituntut oleh konvensi.

 

Tata cara penulisan Naskah

1. Judul ditulis dengan huruf kapital, cetak tebal dan aligment center.

2. Nama penulis (tanpa gelar) ditulis 2 spasi di bawah judul dengan jenis huruf Arial 10 pt cetak tebal dan aligment center.

3. Alamat institusi penulis ditulis 1 spasi di bawah nama penulis dengan jenis huruf Arial 8 pt cetak regular dan aligment center.

4. Abstrak ditulis dalam Bahasa Inggris dan Indonesia dengan huruf Arial 9 pt, 1 spasi cetak regular dan aligment justify.

5. Kata kunci ditulis 1,5 spasi setelah Abstrak, memuat kata-kata penting yang menjadi kata-kata kunci di dalam naskah (antara 3 - 5 kata kunci).

6. Sistematika Naskah (tanpa lampiran): terdiri dari ABSTRAK, PENDAHULUAN, BAGIAN INTI (untuk naskah konseptual berisi kajian pustaka dan uraian analisis, sedangkan untuk naskah hasil penelitian berisi kajian pustaka, hasil dan pembahasan), dan PENUTUP (berisi kesimpulan dan saran atau bisa ditambahkan rekomendasi), serta DAFTAR PUSTAKA. Naskah ditulis dengan jenis huruf Arial 10 pt, 1,5 spasi cetak regular dan aligment justify.

7. Gambar, Persamaan, dan Tabel diberi judul/keterangan dan nomor urut yang berketentuan.

8. Penulisan daftar pustaka diurutkan secara alpabetis dengan jenis huruf Arial 10 pt.

9. Ukuran kertas A4 (210 x 297) mm dengan batas tepi (margin) atas 2,5 cm, batas tepi bawah 3,5 cm, dan batas tepi kanan dan kiri masing-masing 2,5 cm. Untuk lebar header 0 cm dan footer 2 cm.

10. Setting halaman adalah dua kolom dengan jarak antar kolom 0,8 cm dan lebar kolom 7,6 cm.

11. Setiap alenia baru ditulis dengan mengosongkan selebar 1,25 cm dari pias depan.

Isi konvensi naskah

Kelengkapan awal

Kelengkapan awal ini terdiri dari kulit luar (cover), halaman judul, halaman pengesahan, halaman penerimaan, halaman persembahan, abstrak, kata pengantar, daftar table, daftar grafik atau daftar gambar (jika ada), daftar singkatan dan lambang dan daftar lampiran.

Kelengkapan isi

Kelengkapan isi meliputi pendahuluan, tubuh karangan yang meliputi kajian teori, seputar lokasi objek penelitian, pembahasan, dan yang terakhir berupa kesimpulan (penutup).

Kelengkapan akhir

Kelengkapan akhir meliputi daftar pustaka, lampiran data, penulisan indeks, dan riwayat hidup.

 

Bagian kelengkapan awal karangan :

-          Halaman Judul Pendahuluan

-          Halaman Pengesahan

-          Halaman Persembahan

-          Kata Pengantar

Didalam kata pengantar disajikan informasi sebagai berikut :

-          Ucapan syukur.

-          Penjelasan adanya tugas penulisan karya ilmiah.

-          Penjelasan pelaksanaan penulisan karya ilmiah

-          Penjelasan adanya bantuan, bimbingan dan arahan dari seseorang, sekelompok orang, atau organisasi/lembaga.

-          Penyebutan nama kota, tanggal, bulan, tahun, dan nama lengkap penulis tanpa dibubuhi tanda-tangan.

-          Harapan penulis atas karangan tersebut.

-          Manfaat bagi pembaca serta kesediaan menerima kritik dan saran.

sumber.


0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hot Sonakshi Sinha, Car Price in India